Pegadaian Cabang Alun-Alun Pekalongan kini, tengah gencar merangkul masyarakat, khususnya kalangan generasi muda untuk menjadi agen pengadaian.
Pimpinan Pegadaian setempat, Ali Mursidi kepada Radio Kota Batik menjelaskan, program ajakan menjadi agen ini dalam rangka peringatan HUT Pegadaian ke 117.
Menurut Ali Mursidi, dengan menjadi Agen Pegadaian, masyarakat bisa menjadi bagian dari pegadaian, untuk menawarkan layanan simpan, pinjam dan investasi, dengan menggunakan aplikasi berbasis android.
Ali Mursidi mengungkapkan, secara nasional ditargetkan sebanyak satu juta orang, bisa direkrut menjadi agen pegadaian sepanjang tahun 2018 ini.
Pihaknya juga menggelar Festival Pegadaian, di Rita Mall Tegal, pada 31 sampai 1 April mendatang, dengan harapan bisa merekrut sebanyak 117 agen pegadaian.
Ali Mursidi berharap dalam ulang tahun pegadaian yang diperingati setiap 1 April itu, warga bisa ikut dalam berbagai promo yang diadakan, karena banyak hadiah menarik setiap kali transaksi, terutama yang ditawarkan dalam kegiatan festival pegadaian tersebut. (Khanif – Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4327 |
![]() |
: | 558 |
![]() |
: | 1 |