PT Kereta Api Indonesia KAI Daerah Operasional 4 Semarang terus melakukan perbaikan sarana prasarana jelang arus mudik Lebaran 2019.
Manajer Humas PT. KAI Daops 4 Semarang Krisbiantoro mengatakan PT KAI Daop 4 Semarang secara rutin melakukan perawatan dan perbaikan sarana prasarana Bahkan khusus menghadapi arus mudik Lebaran di mana intensitas jadwal kereta api juga bertambah pihaknya secara intensif melakukan upaya perawatan dan perbaikan terutama di lokasi-lokasi rawan.
Krisbiantoro kepada Radio Kota Batik mengungkapkan ada sejumlah titik lintasan di Daop 4 Semarang yang menjadi perhatian lebih karena bisa mempengaruhi operasional kereta api .
Menurut Krisbiantoro untuk lintasan yang rawan diantaranya di wilayah Stasiun Batang hingga Stasiun Krengseng Pelabuan Stasiun Kuripan hingga Stasiun Ujung Negoro baik rawan banjir maupun longsor.
Pihaknya menyiapkan strategi manajemen risiko bernama AMUS yakni alat material untuk siaga AMUS di antaranya berupa penyiapan alat pemelihara rel bantalan rel pasir alat penambat rel dan para personel perawatan prasarana yang siap 24 jam di titik-titik yang telah ditentukan. (Tri Handayani - Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4415 |
![]() |
: | 3637 |
![]() |
: | 1 |