Gerakan pungut sampah serentak yang dilaksanakan Jumat 20 September 2019, akan dipusatkan di kawasan sungai Loji.
Koordinator Wilayah World Clean Up Day Karisidenan Pekalongan, Septiani Punti Dewi kepada Radio Kota Batik mengatakan, kediatan diperkirakan akan melibatkan 350an orang, dari unsur pemerintah,komunitas, relawan dan warga sekitar.
Septiani Punti Dewi menjelaskan, pihaknya telah mengirimkan 35 surat kepada seluruh komunitas yanga ada di Kota Pekalongan.
Nantinya, kegiatan diawali dititik kumpul kawasan jalan Salak dekat kantor PLN, kemudian akan ada juknis yang diberikan kepada seluruh peserta.
Septiani Punti Dewi menambahkan, setelah kegiatan tersebut, nantinya jumlah samapah yang terkumpul akan ditimbang, yang nantinya data itu akan diserahkan dalam Kongres Sampah yang dipusatkan di Salatiga. Dimana dalam kegiatan tersebut juga dihadiri dari berbagai wilyah Indonesia dan beberapa negara./ (Ella – Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4421 |
![]() |
: | 3078 |
![]() |
: | 1 |