BEM Fakultas Hukum Universitas Pekalongan atau Unikal, mengajak pelajar di Jawa Tengah untuk mengikuti lomba debat, yang akan diselenggarakan pada 22-23 Februari 2020.
Kepada Radio Kota Batik, Ketua Pelaksana, Ahsanul Khikami mengatakan, lomba tersebut digelar dalam rangka dies natalis ke-36 Fakultas Hukum Universitas Pekalongan.
Pendaftaran yang dibuka sejak 20 Januari – 14 Februari 2020.
Ahsanul Khikami mengaku, sejak pendaftaran ditutup, yaitu 14 Februari, sudah ada belasan peserta dari eks Karesidenan Pekalongan, karena pihaknya tidak membatasi sekolah untuk mengirimkan timnya lebih dari satu.
Ahsanul Khikami menjelaskan, lomba debat tersebut bersifat kelompok, dari perwakilan sekolah se-Jawa Tengah. Setiap kelompok wajib membuat essay dengan tema “Hukum dan Kemanusiaan”. Nantinya essay tersebut akan diseleksi menjadi 16 besar.
Menurut Ahsanul Khikami, setiap peserta akan mendapatkan e-sertifikat sebagai bentuk apresiasi. Sedangkan bagi para pemenang, akan mendapatkan sertifikat, trophy, dan uang pembinaan.
Pihaknya berharap, dengan adanya kegiatan ini, akan menghasilkan pelajar yang mampu berpikir positif dan tidak termakan hoax. (Ula – Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4404 |
![]() |
: | 3282 |
![]() |
: | 1 |