Dinas Kesehatan melalui Puskesmas Medono mendirikan Posko Kesehatan Darurat Banjir untuk membantu warga yang terdampak di eks Kelurahan Sapuro di Jalan Irian.
Hal itu disampaikan oleh Bagian Perawat Puskesmas Medono Harmanto.
Kepada Radio Kota Batik Harmanto mengungkapkan meski hanya berlangsung selama satu hari saja yakni pada Kamis 20 Februari 2020 namun ada sekitar 55 lebih masyarakat sekitar yang terdampak banjir memanfaatkan keberadaan posko tersebut berkat koordinasi antara pihaknya dengan sejumlah kader yang langsung menginformasikan kepada RT dan RW.
Sebagian besar keluhan yang disampaikan oleh masyarakat adalah gatal-gatal kemudian batuk pilek dan diare yang sebagian besar pasien adalah anak-anak.
Selain memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat terdampak banjir juga dibagikan obat-obatan serta salep gatal.
Harmanto menambahkan berhubung kondisi di sekitar posko sudah mulai kondusif maka pihaknya kembali menunggu instruksi lebih lanjut kapan akan kembali didirikan posko kesehatan. (Tri Handayani - Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4404 |
![]() |
: | 3358 |
![]() |
: | 1 |