Untuk memperdalam kemampuan Guru dalam Pembelajaran Jarak Jauh, yang masih dilaksanakan dalam masa pandemi covid-19 ini, Ikatan Guru Raudlatul Athfal mengikuti sejumlah pelatihan membuat video konten pembelajaran.
Kepada Radio Kota Batik, Ketua IGRA Kota Pekalongan, Husnul Khamidah mengatakan, pelatihan yang diikuti guru-guru RA ini, baik yang digelar oleh Pemkot atau secara mandiri.
Latihan pembuatan video konten pembelajaran yang difasilitasi oleh Pemkot dilaksanakan pada bulan Oktober, dimana ada 30 guru IGRA yang mengikuti. Sedangkan pada pelatihan mandiri, dilaksanakan setiap hari Sabtu.
Husnul Khamidah menambahkan, hingga saat ini, IGRA melaksanakan pelatihan pembuatan video konten secara mandiri, dimana sarpras didukung oleh Dinkominfo Kota Pekalongan. (Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4469 |
![]() |
: | 1913 |
![]() |
: | 1 |