Badan Metrologi Klimatotologi dan Geofisika (BMKG) Tegal memperkirakan musim kemarau di Pekalongan Bagian Utara akan terjadi pada Mei dasarian satu atau 10 hari awal di bulan Mei 2021.
Prakirawan BMKG Tegal Saiful Amri mengatakan meskipun musim kemarau di Pantura Pekalonga diprediksi akan berjalan dengan normal, namun di Pekalongan bagian selatan mundur 2 dasarian atau 20 hari sehingga awal musim kemarau di Pekalongan yang merupakan daerah pegunungan akan terjadi pada Juli dasarian satu.
Sedangkan saat ini menurut Saifil Amri Pantura Pekalongan masih berada di masa pancaroba atau peralihan dari musim hujan ke musim kemarau yang diperkirakan hingga awal April.
Saifil Amri mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dengan kondisi cuaca saat ini, apalagi jika pagi hari terasa panas menyengat dan siang atau sore harinya cuaca mendung dengan pembentukan awan yang cepat. Hal tersebut dapat mengakibatkan cuaca ekstrim. (Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4414 |
![]() |
: | 3880 |
![]() |
: | 1 |