Bank Mandiri Taspen Pos atau yang dikenal dengan sebutan Bank MANTAP memperluas jangkauan layanan dengan membuka akses ke masyarakat Kota Pekalongan.
Kantor Cabang baru yang terletak di jalan Hayam Wuruk Nomor 15 itu, diresmikan oleh Direktur Utama Bank Mantap, Nixon L.P Napitupulu, dengan disaksikan oleh Direktur Utama Taspen, Iqbal Latanro, dan Walikota Pekalongan Ahmad Alf Arslan Djunaid.
Nixon L.P Napitupulu, Direktur Utama Bank Mantap, kepada Radio Kota Batik mengatakan, Bank Matap sengaja membuka cabang di Pekalongan, karena Pekalongan memiliki potensi perekonomian yang dapat terus berkembang.
Menurut Nixon, Untuk Pekalongan diharapkan realisasi penyaluran kredit untuk UMKM maupun pensiunan bisa mencapai antara 80 sampai dengan 100 miliar.
Nixon L.P Napitupulu menambahkan, Untuk wilayah Jawa Tengah, Bank Mantap telah berhasil menghimpun dana pihak ketiga hingga 5 miliar rupiah dan kredit sampai bulan Juli sebesar 62 miliar.
( Indra Dwi Purnomo - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 1952 |
![]() |
: | 1 |