Perusahaan Daerah Air Minum Kota Pekalongan akan mendapat tambahan suplai air bersih sebanyak 150 liter per detik, dari Sistem Penyediaan Air Minum atau SPAM Regional di Desa Batur Sari, Kecamatan Talun, Kabupaten Pekalongan.
Tambahan suplay air ini merupakan kerjasama antara Pemkab Pekalongan, Pemkab Batang dan Pemkot Pekalongan, atau yang disebut dengan Petanglong mulai tahun 2017 mendatang.
Kepada Radio Kota Batik, Kepala Bagian Perekonomian Setda Kota Pekalongan, Setyo Susilo menjelaskan, Program penyediaan air bersih yang saat ini sedang digarap tersebut berasal dari air baku desa Batursari.
Setyo mengatakan, pembangunan jaringan dari sumber air baku sampai ke perbatasan dengan dibiayai dana dari APBN, sedangkan ketika masuk ke Pekalongan akan dibiayai oleh PDAM setempat.
Sementara itu, Direktur PDAM Kota Pekalongan Yani Setiawan mengungkapkan, selain mendapat tambahan suplai air di 2017, kucuran air akan bertambah lagi di tahun 2018 dan 2019 menjadi 450 liter perdetiknya.
Yani menambahkan, diharapkan dengan adanya tambahan suplai air tersebut, tidak ada lagi pengeboran air dalam tanah, serta bisa mengurangi kesulitan air bersih, terutama pada jam menjelang sore hari.
(Kharisma – Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4423 |
![]() |
: | 3957 |
![]() |
: | 1 |