Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekalongan mengajak masyarakat untuk mewaspadai penyakit saat musim penghujan, terutama Demam Berdarah Dengue (DBD).
Kepala Dinkes setempat, Slamet Budiyanto menghimbau agar masyarakat senantiasa menerapkan 3M plus, antara lain menguras dan menyikat tempat penampungan air, menutup rapat semua tempat penyimpanan air, dan memanfaatkan limbah barang bekas yang bernilai ekonomis.
Selain itu upaya-upaya lain yang mendukung juga perlu digiatkan, seperti gotong royong membersihkan lingkungan secara rutin, untuk memutus rantai penularan yang disebabkan nyamuk Aedes aegypti tersebut.
Budiyanto menambahkan berdasarkan lapoaran tahun 2021, kasus DBD di Kota Pekalongan mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya. (Ula - Regina)