Perdana dibuka, Jumat 4 Maret 2022 pukul 14.00 WIB, Wisata Air Pantai Pasir Kencana Kota Pekalongan berhasil menyedot antusias ribuan masyarakat Pekalongan dan sekitarnya.
Pengunjung yang datang pun harus rela mengantre untuk mendapatkan tiket masuk, karena pihak pengelola melakukan pembatasan agar pengunjung bisa bergiliran.
Kepala UPTD Wisata Air Pantai Pasir Kencana Pekalongan, Mustofa Hadi mengatakan bahwa sebelum pukul 2 siang mereka sudah mengantre agar bisa masuk lebih awal.
Ia menyebutkan hingga pukul 17.00 WIB, tercatat sudah ada 4000 tiket yang sudah dikeluarkan petugas untuk pengunjung.
Salah satu pengunjung asal Degayu, Kota Pekalongan, Sani mengaku datang ke Pantai Pasir Kencana karena ingin melepas penat bersama keluarga sambil menikmati suasana pantai dan matahari tenggelam, disamping juga karena penasaran.
Selama masa promosi di Bulan Maret ini, dari harga normal Rp 25 ribu, pengunjung bisa mendapatkan harga promo hanya Rp15 ribu saja.
Berbagai wahana yang bisa dinikmati diantaranya ada kolam renang, kolam keceh, permainan pasir, tower atau gardu pandang untuk menikmati sunset, jogging track dan jembatan untuk menikmati suasana pantai, air mancur, dan sebagainya.
Selain itu pengunjung juga bisa menikmati aneka kuliner seperti pecel, pindang tetel, bakso,mie ayam,pempek,kopi tarik,ayam taliwang,dari kuliner yang tradisional hingga kekinian. (Kharisma - Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4430 |
![]() |
: | 5555 |
![]() |
: | 1 |