Kodim 0710,Pekalongan saat ini tengah melakukan persiapan untuk mengelar turnamen sepak bola Liga Santri memperebutkan piala Kasad.
Komandan Kodim 0710,Pekalongan Letkol CZI Hamonangan Lumban Toruan kepada Radio Kota Batik mengatakan, liga santri rencananya akan digelar pada bulan Juni dan Juli 2022.
Letkol CZI Hamonangan Lumban Toruan menjelaskan, digelarnya liga santri ini, dikarenakan banyak pemain sepakbola nasional adalah lulusan santri, dan sebetulnya banyak santri yang memiliki kemampuan dibidang sepak bola, namun belum banyak sarana yang menampung dan memfasilitasi.
Letkol CZI Hamonangan Lumban Toruan menambahkan, liga santri tidak hanya di gelar di Pekalongan saja, namun di seluruh Indonesia. (Ella – Regina)