Operasi Ketupat Candi 2022 yang dilakukan oleh Polres Pekalongan Kota sejak tanggal 28 April – 9 Mei 2022, berhasil mengamankan lalu lintas di kawasan setempat. Sejauh ini kendaraan yang masuk ke kawasan Kota Pekalongan masih terpantau ramai lancar, bahkan nihil kecelakaan dengan mengakibatkan korban jiwa.
Kasatlantas Polres Pekalongan Kota – Ajun Komisaris Polisi (AKP) Aliet Alphard mengatakan, saat puncak arus mudik pada 29 April lalu, terpantau ada 44.934 kendaraan roda dua dan mobil pribadi, serta 3.907 armada bus yang melintas di kawasan Kota Pekalongan.
Sedangkan untuk puncak arus balik yang terjadi pada Jumat 6 Mei lalu, terpantau 50.219 kendaraan pribadi dan 3.927 armada bus yang meninggalkan Kota Pekalongan.
Pihaknya menambahkan selama pemberlakuan Operasi Ketupat Candi tidak ada rekayasa lalu lintas yang diberlakukan. Hanya penambahan durasi lampu hijau saja di ruas jalan yang padat kendaraan. (Vita – Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 3251 |
![]() |
: | 1 |