Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional Harkitnas ke-114, Pemkot Pekalongan menggelar apel di halaman kantor Setda setempat, dimana bertindak sebagai inspektur apel Kapolres Pekalongan Kota, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Wahyu Rohadi, Jumat pagi 20 Mei 2022.
Dalam sambutannya, Kapolres mengatakan bahwa pada momen ini masyarakat bisa memaknai kebangkitan nasional sebagai upaya bangsa untuk memperkuat persatuan bangsa, seperti halnya penangaan covid-19.
Pihaknya merinci berdasarkan data nasional per 13 Mei 2022, kasus semakin terkendali dengan total kasus baru di bawah 400 kasus,kasus total aktif di angka 5000 kasus serta capaian vaksin dosis kedua mencapai 79.5 persen.
Kemudian setelah usai dari pandemi, Kapolres menyebutkan kini tiba saatnya bersama untuk mendorong pemulihan perekonomian nasional.
Mengakhiri sambutannya, Kapolres Wahyu Rohadi berharap pemkot dan masyarakat terus bekerja keras untuk bersinergi menjaga, mempertahankan, dan meningkatkan pemulihan ekonomi khususnya di Kota Pekalongan serta berupaya bangkit dari pandemi covid-19. (Kharisma - Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 4028 |
![]() |
: | 1 |