Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan akan memberikan pembinaan secara intensif kepada pemenang Porseni juara 1.
Pembinaan tersebut dilakukan untuk menuju Pekan Olahraga dan Seni Nasional (Persona) 2022 yang akan dilaksanakan di UIN Bandung pada 18-23 Juli 2022.
Kepada Radio Kota Batik, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Muhlisin mengatakan Porseni akan digelar pada 19-21 Mei 2022 di Kampus 2 IAIN Pekalongan yang berada di Kajen. Saat ini persiapan yang dilakukan yaitu cheking akhir panitia, sekaligus technical meeting dari berbagai lomba, sehingga persiapan saat ini mencapai 85 persen.
Muhlisin menargetkan pada Pekan Olahraga dan Seni Nasional (Persona) 2022 minimal masuk peringkat 5 besar secara nasional, ia juga berharap dengan adanya kegiatan non akademik ini bisa melatih mental dan berguna untuk menghadapi masa depan yang penuh kompetisi. (Adam - Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 3843 |
![]() |
: | 1 |