Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Utama Mandiri Kelurahan Jenggot, Kecamatan Pekalongan Selatan, Kota Pekalongan berhasil masuk 6 besar, dan mengikuti verifikasi lapangan Kampung Keluarga Berkualitas, tingkat Provinsi Jawa Tengah, Senin, 23 Mei 2022.
Penyuluh Lapangan KB setempat, Beni Astiyani menuturkan, Kampung KB Kelurahan Jenggot mewakili 4 Kampung KB lain di Kota Pekalongan, yakni Kelurahan Bandengan, Setono, Padukuhan Kraton, dan Pasirkratonkramat.
Beni menjelaskan, ada beberapa program inovasi dari pihaknya, diantaranya gebyar poktan Kampung KB, bazar kuliner dan senam sehat, profil keluarga, memunculkan ide kreatif, kampung KB tanggap Covid-19, kampung KB penuh prestasi, shodaqoh dan bank sampah.
Selain itu, Rumah Dataku menjadi unggulan Kampung KB Kelurahan Jenggot, yang dapat dimanfaatkan siapa saja, untuk keperluan penelitian, evaluasi, melihat ketercapaian KB dan sebagainya.
Wakil Walikota Pekalongan, Salahudin mengapresiasi capaian dari Kelurahan Jenggot. Ia berharap, Kampung KB Kelurahan Jenggot bisa mendaptkan hasil terbaik, dan mampu maju ke tingkat nasional.
Menurut Salahudin, prestasi tersebut, dapat menjadi motivasi kelurahan lain, agar meningkatkan kualitas keluarga, sebagai bagian terkecil dalam pembangunan.
Verifikasi lapangan ini dilakukan setelah penilaian administrasi, melalui profil yang dikirimkan ke email, yang diikuti seluruh kabupaten-kota di Provinsi Jawa Tengah. Adapun hasil verifikasi, akan diumumkan pada Juni mendatang. (Ula – Regina)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 3014 |
![]() |
: | 1 |