Gelombang pasang di pesisir Pantai Utara pada Senin 23 Mei 2022, mengakibatkan banjir rob menggenangi sejumlah wilayah di Kota Pekalongan.
Melihat kondisi tersebut, Milyuner Family (MIFA) Pekalongan membuka donasi,hingga banjir rob mereda, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.
Menurut Ketua MIFA Pekalongan, Hamid Ridwan, pihaknya masih menerima donasi berupa uang, dan disalurkan dalam bentuk nasi bungkus, dengan menggandeng Kampung Berbagi.
Jumlah nasi bungkus yang dibagikan, tergantung kebutuhan masing-masing daerah, rata-rata mencapai 500 bungkus, menyasar rumah-rumah warga terdampak banjir rob.
Hamid menyampaikan, wilayah tujuan penyaluran bantuan,, diantaranya Bugisan, Sugihwaras, Panjang, Tegaldowo, Clumprit, dan Krapyak. (Ula – Regina)