Sebanyak 10 kontingen putra putri Kota Batik, mengikuti Perkemahan Antar Satuan Karya Daerah ke-8 Kwarda Jawa Tengah, di Pusat Kegiatan Kepramukaan Candra Birawa, Karanggeneng, Kota Semarang, 22 hingga 26 Oktober 2022.
Pimpinan Kontingen Kota Pekalongan, dari Dewan Kerja Cabang setempat, Riki Tri Prasetyo merinci, 10 kontingen tersebut, berasal dari Satuan Karya aktif di wilayahnya. Di antaranya, 2 putra putri masing-masing dari Dinas Kesehatan, Dinas Lingkungan Hidup, dan Dinsos-P2KB. Sementara Dinkominfo mengirim 2 putri Satuan Karya Millenial, serta 1 putra masing-masing dari Pos Angkatan Laut dan Kodim 0710,Pekalongan.
Kepada Radio Kota Batik, Riki menjelaskan, perkemahan yang digelar rutin oleh Kwartir Daerah tiap 5 tahun sekali ini, bertujuan untuk mempertemukan Satuan Karya aktif di Jawa Tengah, saling belajar antar Satuan Karya, dan juga sebagai metode dari Kwarda, untuk mengembangkan Satuan Karya yang belum aktif di Kwartir Cabang.
Riki berharap, peserta yang telah mengikuti Perkemahan ini, bisa menularkan ilmu dan ide-ide baru yang sudah didapat, kepada kawan-kawan lainnya, yang belum sempat mengikuti kegiatan serupa. (Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4429 |
![]() |
: | 5491 |
![]() |
: | 1 |