Memasuki musim penghujan, sejumlah upaya terus dilakukan Pemerintah Kota Pekalongan, untuk meminimalisir terjadinya bencana hidrometrologi. Salah satu upaya mitigasi yang dilakukan adalah, dengan memastikan kinerja pompa air, dan pemasangan sandbag atau karung pasir di sungai, yang rawan limpas.
Kepada Radio Kota Batik, Kepala Bidang Sumber Daya Air pada DPUPR Kota Pekalongan, Purwo Susetyo menjelaskan, pemasangan sandbag dilakukan di kawasan Sungai Bremi, Meduri, dan Lodji.
Selain itu, pihaknya juga telah memastikan, 24 stasiun pompa air yang tersebar di wilayah Kota Pekalongan, dapat berfungsi dengan baik.
Pihaknya menambahkan, upaya lain yang dilakukan oleh DPUPR, untuk mencegah terjadinya bencana hidrometrologi adalah, dengan menyiagakan personel atau petugas, untuk memantau tinggi air sungai, saat terjadi hujan dengan intensitas tinggi. (Vita- Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4400 |
![]() |
: | 4454 |
![]() |
: | 1 |