Pemerintah Kota Pekalongan, melalui Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos-P2KB) setempat, menyalurkan bantuan sosial bagi lansia dan disabilitas tahap ke-2.
Secara simbolis, Wakil Wali Kota Pekalongan, Salahudin, menyerahkan bansos tersebut kepada 22 penerima manfaat, di Kelurahan Pringrejo, Kecamatan Pekalongan Barat, Selasa, 29 November 2022.
Salahudin menyampaikan, agar penerima merasa bersyukur, dengan adanya bantuan ini, meskipun nilainya tidak seberapa. Harapannya, dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.
Kepala Dinsos-P2KB Kota Pekalongan, Yos Rosyidi menyebutkan, total lansia dan disabilitas yang mendapatkan bansos, sebanyak 825 orang.
Bantuan senilai 170 ribu 500 rupiah itu, sudah disalurkan melalui masing-masing kelurahan, dalam bentuk sembako, berupa beras premium, gula pasir, teh celup, mie instan, dan kental manis.
Bantuan diberikan setiap tahunnya dalam dua tahap, dengan data penerima sama, kecuali meninggal dunia. Berkaitan hal itu, pihak kelurahan bisa mengusulkan penerima baru, ke Dinsos-P2KB Kota Pekalongan. (Ula - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4400 |
![]() |
: | 4231 |
![]() |
: | 1 |