
Untuk semakin menyatukan anggotanya Satpol P3KP Kota Pekalongan bakal menggelar apel Hari Ulang Tahun (HUT) pada tiga institusi yang ada di bawah naungannya yakni Satpol PP, Damkarmat, dan Linmas di Lapangan Mataram, 21 Maret 2023.
Kepala Satpol P3KP setempat, Sriyana mengatakan secara bersamaan tiga institusi itu memperingati hari jadinya yaitu Damkarmat 1 Maret, Satpol PP dan Linmas 3 Maret, untuk itu apel tingkat kota akan dilakukan bersamaan.
Rencananya apel akan diikuti 700 personel gabungan termasuk TNI dan Polri.
Sriyana berharap dengan apel secara bersamaan akan menambah semangat dan kekompakan personelnya yang memiliki tugas wajib dasar menjaga ketentraman dan ketertiban, menegakkan Perda, memadamkan kebakaran dan penyelamatan. (Kharisma - Ozy)