Festival Balloon kembali akan digelar pada saat syawalan lebaran 2023, rencananya festival yang sempat terhenti saat pandemi, di Stadion Hoegeng .
Ketua Komunitas Sedulur Balon Pekalongan, Priyadi saat dikonfirmasi pada Selasa 28 Maret 2023 mengatakan event tersebut bakal dilangsungkan pada Sabtu 29 April 2023 nanti.
Menurut Priyadi, saat ini masih dalam tahap pendaftaran dimana usai penyelenggaraan event itu diumumkan setidaknya sudah ada 30an peserta yang akan mendaftar.
Priyadi mengungkapkan, nantinya target akan ada 117 peserta, yang mengikuti festival sesuai dengan angka hari Jadi Kota Pekalongan, ke 117 yang diperingati setiap 1 April.
Untuk konsep acara balon yang diikutkan festival, akan dilombakan, kemudian ada festival kuliner dan panggung hiburan . Sementara untuk pendaftarannya akan berlangsung hingga 14 April 2023 melalui link dari Dinparbudpora Kota Pekalongan yakni bitly.JOINpekalonganballoonfestival2023.. (Kharisma - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4417 |
![]() |
: | 3651 |
![]() |
: | 1 |