Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Pekalongan, kembali memberikan kesempatan kepada 15 orang putra daerah, untuk mengikuti program pemagangan Jepang tahun 2016.
Kepada Radio Kota Batik, Kepala Bidang Pelatihan dan Produktifitas Dinsosnakertrans setempat, Lelita Damayanti, mengatakan program magang ke Jepang dilaksanakan rutin setiap tahun.
Dibandingkan tahun sebelumnya, hingga Juli 2016 ini jumlah kuota 15 orang sudah terpenuhi. Bahkan diketahui masih ada 5 orang yang masuk daftar tunggu untuk masuk kuota tahun 2107 mendatang.
Menurut Lelita Damayanti, meski disebut magang, namun sebenarnya peserta ini digaji oleh Pemerintah Jepang dengan masa kontrak selama tiga tahun.
Lelita Damayanti menambahkan, dengan mengikuti program magang di Jepang selama tiga tahun, peserta akan mendapatkan bantuan modal mencapai 100 juta rupiah dan mendapat sertifikat magang yang tentunya menjadi prioritas untuk di terima bekerja di perusahaan Jepang yang ada di Indonesia.
(Tri Handayani - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4400 |
![]() |
: | 4896 |
![]() |
: | 1 |