Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kota Pekalongan membuka pelatihan kewirausahaan di Kelurahan Panjang Baru, Senin (24/7).
Kepala Bidang Penempatan Kerja Pelatihan dan Produktivitas Dinperinaker setempat, Sri Haryati mengatakan saat ini ada 27 kelurahan yang akan membuka pelatihan kewirausahaan baru masing-masing 42 peserta dengan jenis pelatihan seperti pembuatan kue dan roti, hantaran, dan kerajinan.
Haryati menjelaskan pelatihan ini dapat dipraktikkan secara langsung di bidang wirausaha mandiri dengan modal kecil, seperti pembuatan roti dan kue.
Haryati menambahkan pelaksanaan kewirausahaan selain dilaksanakan di berbagai kelurahan juga telah berjalan di berbagai tempat lain seperti Lembaga Pelatihan Kerja Swasta (LPKS) dan BLK setempat dengan 17 paket pelatihan yang sudah dimulai sejak 10 Juli lalu. (Naila - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4400 |
![]() |
: | 3894 |
![]() |
: | 1 |