
Harga komoditas kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) di Kota Pekalongan menjelang akhir tahun ini mengalami kenaikan.
Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas Pertanian dan Pangan (Dinperpa) setempat, Ani Kusumaningrum menyebutkan kenaikan harga ini dialami sejak minggu ke-4 Oktober 2023 seperti beras premium dari sebelumnya Rp 12.500/kg menjadi Rp 14.000/kg, beras medium Rp 15.000/kg dari sebelumnya Rp 14.500/kg.
Selain beras harga cabai rawit merah juga naik, dari Rp 75.000/kg menjadi Rp 80.000/kg, cabai rawit hijau Rp 45.000/kg menjadi Rp 50.000/kg, cabai merah besar Rp 32.000/kg menjadi Rp 38.000/kg, gula pasir Rp 15.000/kg menjadi Rp 16.000/kg.
Sementara kepokmas yang harganya masih stabil yakni daging ayam, sapi dan telur.
Ani menambahkan penyebab kenaikan harga pada komoditi tersebut salah satunya dipengaruhi adanya fenomena El Nino yang berdampak pada kekeringan. (Adam - Ozy)