
Setelah bilik suara dan tinta pemilu diterima dan disimpan di gudang KPU setempat, saat ini KPU Kota Pekalongan tengah menunggu kedatangan kotak suara pemilu.
Sesuai aplikasi silog, diperkirakan kotak suara pemilu ini akan datang di gudang KPU di Jalan Industri Kota Pekalongan, pada Minggu, 5 November 2023.
Ketua KPU Kota Pekalongan, Fajar Randi Yogananda mengatakan, kotak suara yang akan datang nantinya berjumlah 4413 buah, dengan asumsi sebanyak 881 TPS dimana ada 5 kotak suara di setiap TPS, serta masing-masing 2 kotak suara di 4 kecamatan.
Adapun sebelumnya, KPU Kota Pekalongan telah menerima sebanyak 3524 bilik suara dan 1762 tinta pemilu yang semuanya telah disimpan di Gudang KPU Kota Pekalongan. (Kharisma)