Guna mencukupi kebutuhan darah di Kota Pekalongan, Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) setempat rutin melakukan donor darah mobile di beberapa lokasi.
Petugas Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela (P2D2S) UDD PMI Kota Pekalongan, Aji Putro menyebutkan kegiatan donor darah mobile pada November ini terjadwal di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bendan (8/11), Stadion Hoegeng dan Rumah Sakit Hermina (10/11), serta di Kantor Kelurahan Panjang Baru dan lapangan Mataram (12/11).
Aji menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan sekaligus untuk memenuhi permintaan darah di wilayahnya yang ditarget hingga 1.200 kantong tiap bulan atau rata-rata paling sedikit 30an kantong darah per hari.
Aji menambahkan dalam menyelenggarakan donor darah mobile PMI selalu bekerja sama dengan pihak lain. Harapannya semakin banyak yang mendonorkan darah maka dapat memberikan manfaat untuk kehidupan orang lain yang membutuhkan darah. (Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 1780 |
![]() |
: | 1 |