Pimpinan Cabang IPNU IPPNU Kota Batik, membuka acara Pekan Olahraga dan Seni (Porseni), di Gedung Aswaja, pada Minggu, 12 November 2023. Kegiatan itu, mengangkat Tema “Semangat Berprestasi Semangat Berkreasi Pelajar NU Kota Batik Berprestasi”.
Kepada Radio Kota Batik, Ketua Steering Committee (SC) Porseni Taufiqul Hidayat mengatakan, dari kegiatan tersebut, untuk menggali potensi dan bakat para pelajar NU, sebagai bekal mengukir prestasi dimasa yang akan datang.
Taufiq menjelaskan, rangkaian kegiatan pada hari Minggu, diantaranya, Lomba Hadroh Banjari putra diikuti oleh 17 ranting , MTQ putri 25 ranting , dan MQK 12 peserta dari Pondok Pesantren di Kota Batik.
Rangkaian kegiatan lomba di gedung Aswaja, akan dilanjutkan pada Senin 13 November, dengan kegiatan lomba lainnya, seperti Samproh putri, paduan suara, kaligrafi.
Taufiq berharap, seluruh IPNU IPPNU Kota Batik, saling mengenal sehingga bisa saling bersilaturrahim, serta semakin berjaya dan maju, karena dengan adanya kegiatan ini, sekaligus sebagai kaderisasi non formal. (Naila)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 1807 |
![]() |
: | 1 |