
Ribuan korban jiwa akibat perang antara Palestina dan Israel sejak 7 Oktober 2023 secara tidak langsung menimbulkan keprihatinan bagi organisasi Pecinta Tanah Air Indonesia (Petanesia).
Wakil Bendahara Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Petanesia, Khodirin mengungkapkan pada momen pelantikan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Petanesia se-Pekalongan Raya di Kanzus Sholawat beberapa waktu lalu pihaknya turut mendoakan warga Palestina agar diberikan keselamatan dan gencatan senjata segera diwujudkan.
Menurutnya Indonesia sebagai negara muslim terbesar di dunia bisa turut serta mendoakan Palestina agar dibebaskan dari peperangan.
Khodirin berharap warga Palestina senantiasa diberikan kesabaran dan peperangan cepat usai agar bisa hidup tenteram dan damai. (Adam - Ozy)