Sejumlah agenda kegiatan digelar oleh SMP Negeri 6 Kota Pekalongan dalam memperingati Dies Natalis ke 47 tahun.
Kepala SMPN 6 Kota Pekalongan, Qurratiani mengakui pihaknya baru pertama kali menggelar peringatan Dies Natalis.
Kegiatan yang didasarkan pada perubahan dari SKKP menjadi SMPN 6 pada 13 November 1976 sesuai dengan Keputusan Kementrian Pendidikan pada waktu itu.
Qurratiani mengungkapkan kegiatan yang mengambil tema Merawat Cita-cita Kartini diawali sejak satu pekan lalu melalui Lomba Vlog atau Film Dokumenter sejarah SMP Negeri 6 Kota Pekalongan kemudian kegiatan Rembug Nasional Alumni yang melibatkan angkatan pertama hingga angkatan terbaru.
Kemudian ada poadcast yang menghadirkan sejarawan Kota Pekalongan, M. Dirhamsyah serta narasumber lain.
Sementara sebagai puncak acara digelar pada Senin (13/11) dengan Pentas Seni dan Market Day yang diikuti oleh siswa-siswi SMP Negeri 6.
Qurratiani menambahkan pihaknya berharap ke depan visi sekolah yakni terwujudnya warga sekolah yang berkarakter, literat, berprestasi, berbudaya lingkungan dan memiliki kecakapan abad 21 bisa terealisasi dengan baik. (Tri - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 1772 |
![]() |
: | 1 |