Kenalkan layanan aduan publik di kalangan pelajar, Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Pekalongan selenggarakan program Dinkominfo Goes to School. Rencananya, kegiatan tersebut akan menyasar ke 8 sekolah yang ada di Kota Pekalongan.
Seperti diungkapkan Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Dinkominfo Kota Pekalongan, Tubagus Muhammad Sadarudin, kedelapan sekolah tersebut meliputi 4 SMA dan 4 SMK. Ia menjelaskan, pelaksanaan kegiatan tersebut akan diselenggarakan secara bergilir.
Amak menjelaskan, kegiatan tersebut sudah mulai dilaksanakan per hari Senin, 20 November 2023. Dengan mengunjungi SMA Negeri 3 Pekalongan. Selanjutnya, secara bertahap, pihaknya akan mengunjungi sekolah-sekolah lain, hingga bulan Desember mendatang.
Dalam kegiatan tersebut, pihaknya mengenalkan beberapa kanal layanan aduan publik yang dikelola oleh Pemerintah Kota Pekalongan. Di antaranya, SP4N Lapor, Lapor Gub, Wadul Aladin, call center 112, Radio Kota Batik dan Batik tv.
Amak berharap sosialisasi yang diberikan bisa dipahami oleh siswa maupun warga sekolah untuk memanfaatkan kanal aduan, sehingga Kota Pekalongan bisa semakin lebih maju.. (Adam-Ribut)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 1799 |
![]() |
: | 1 |