
SD Islam Nusantara Kota Pekalongan menggelar Market Day sebagai upaya mengajarkan anak didiknya tentang berdagang dengan menggunakan prinsip Islam, Kamis (23/11).
Dalam kegiatan ini ratusan siswa kelas 1-5 menampilkan aneka dagangannya mulai dari makanan, minuman, hingga kerajinan tangan di halaman sekolah setempat.
Kepala SD Islam Nusantara Kota Pekalongan, Fahmia Shofiana mengatakan market day ini sekaligus untuk memberikan pemahaman bagi siswa berdagang secara islami dengan cara Rasulullah serta syarat dalam berdagang yang meliputi penjual, pembeli, dan cara akadnya.
Fahmia menambahkan kegiatan ini tidak hanya mengajarkan cara dagang yang baik tetapi siswa juga tidak boleh menggunakan bahan plastik, sehingga mengajarkan mereka untuk tidak menambah sampah yang sifatnya anorganik. (Kharisma- Ozy)