Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Provinsi Jawa Tengah menggelar Lokakarya Perencanaan Berbasis Data Program Sekolah Penggerak Angkatan 1 Tahun Ke-tiga di SMP Negeri 6 Kota Pekalongan, Minggu (26/11).
Kepala SMPN 14 Kota Pekalongan, Siti Nurul Izzah menyebutkan kegiatan ini diikuti para kepala sekolah, guru komite pembelajaran, dan pengawas pembina dari 2 SMP, 3 SD serta 2 TK/PAUD di wilayahnya.
Selain di SMPN 6 Kota Pekalongan menurutnya acara ini juga digelar secara serentak di 8 Kota/Kabupaten lain di Jawa Tengah.
Izzah menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk analisis delta rapor pendidikan pada tahun 2022 dan 2023. Dengan mengumpulkan dan menganalisis data pencapaian siswa, pendidik dapat memahami secara mendalam sejauh mana siswa telah mencapai tujuan pembelajaran.
Izzah berharap kegiatan ini terlaksana tepat sasaran, di mana peserta memiliki kesadaran penuh mengenai pentingnya Perencanaan Berbasis Data dan memperoleh pemahaman terkait transformasi sekolah dan pendidikan daerah dalam kerangka Merdeka Belajar, profil dan Rapor Pendidikan. Sehingga pada akhir kegiatan peserta mampu menyusun Perencanaan Berbasis Data yang menghasilkan Rencana Kerja Tahunan (RKT) dan Rencana Kerja Anggrana Sekolah (RKAS). (Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 1588 |
![]() |
: | 1 |