Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKP-SDM) Kota Pekalongan mencatat ada 14 Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan purna tugas pada 1 Desember 2023. Mereka telah menerima Tunjangan Hari Tua (THT) yang diserahkan di Gedung Diklat, Rabu (29/11).
Wakil Wali Kota Pekalongan, Salahudin menyampaikan terima kasih atas pengabdian mereka dan permohonan maaf jika selama ini Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan kurang memberikan perhatian.
Salahudin berpesan agar para pensiunan ini untuk berhati-hati dalam menggunakan tunjangan yang diterimanya. Selain itu pada saat dibutuhkan masyarakat mereka bisa bisa turut membantu.
Salahudin menambahkan jika amanah menjadi tokoh masyarakat diterima para pensiunan ini maka secara tidak langsung membantu Pemkot Pekalongan dalam mengurusi masyarakat. Sehingga lebih bisa terkoordinir dan SDM bisa dikelola dengan baik karena dipimpin oleh orang yang berkompeten. (Adam - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 1566 |
![]() |
: | 1 |