
5 pengembang perumahan di Kota Pekalongan menyerahkan 30% fasilitas umum dan sosial kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan pada kegiatan Pelaksanaan Serah Terima PSU Perumahan di Ruang Jawa Hokokai Setda Kota Pekalongan, Rabu (20/12).
Pengembang perumahan tersebut yaitu Perumahan Griya Seruni Asri 1 Klego, Griya Seruni Asri 2, Griya Taman Sari, Griya Makmur Sentosa dan Griya Kuripan Permai.
Wali Kota Pekalongan, Achmad Afzan Arslan Djunaid berharap sinergitas antara Pemkot Pekalongan dan pengembang ini terus terjaga dan bisnis properti semakin mengeliat.
Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Dinperkim) Kota Pekalongan, Andrianto menambahkan total ada 92 perumahan di Kota Pekalongan. Namun baru ada 48 perumahan yang sudah menyerahkan PSU. Oleh karena itu pihaknya terus mendorong pengembang perumahan lainnya agar segera menyerahkan PSU. (Adam - Ozy)