Lima Kepala Keluarga yang merupakan calon transmigran dari Kota Pekalongan, akan mendapat bantuan modal masing-masing sebesar 10 juta rupiah dari Pemkot setempat.
Kepada Radio Kota Batik, Kasie Penempatan Kerja Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Heryu Purwanto, mengatakan, bantuan tersebut akan digunakan untuk pembelian peralatan sarana pertanian, seperti cangkul, jenset dan lainnya.
Selain itu, sebagian dana bantuan dari Pemkot tersebut akan digunakan juga untuk keperluan modal usaha. Dan para tansmigran juga akan mendapat jaminan hidup atau jadup beraupa beras dan lauk-pauk selama 18 bulan.
Heryu Purwanto menambahkan, dilokasi transmigrasi 5 KK tersebut akan mendapat fasilitas gratis, seperti rumah dan 1 hektar lahan siap olah ditahun pertama. Sedangkan tahun ke dua, meraka akan mendapatkan 1 hektar lagi untuk diolah sendiri.
(Regina - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4400 |
![]() |
: | 3691 |
![]() |
: | 1 |