Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kota Pekalongan resmi membuka pelatihan kompetensi APBN angkatan I di aula gedung employment center UPTD Balai Latihan Kerja (BLK), Senin (5/2).
Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinperinaker Kota Pekalongan, Arif Kariadi menyebutkan pelatihan ini diikuti 112 peserta, 80% di antaranya merupakan masyarakat Kota Batik, dan 20% lainnya dari Kabupaten Pekalongan, Batang dan Pemalang.
Terdapat 7 kompetensi yang disediakan yakni Practical Office Advance, mekanik dan setir mobil, pembuatan roti dan kue, pengelola administrasi perkantoran, las, teknisi instalasi listrik industri, dan teknisi perawatan AC.
Fasilitas yang didapat peserta berupa tas, baju, sepatu, serta penyerahan asuransi BPJS Ketenagakerjaan. Arif berharap melalui pelatihan tersebut peserta dapat mengembangkan kompetensi masing-masing supaya bisa diterima di dunia kerja atau bahkan berwirausaha.
Kepala UPTD BLK setempat, Helmy Hendarsyah menambahkan pelatihan yang digelar ini dapat mengurangi pengangguran. Selain itu masyarakat juga harus memiliki kompetensi agar bisa bekerja dan bersaing. (Naila - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4395 |
![]() |
: | 2969 |
![]() |
: | 1 |