Menjadi salah satu dari 3 kota di Provinsi Jawa Tengah dalam Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Tahun 2024, Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan menerima kunjungan tim verifikasi lapangan Provinsi Jawa Tengah di Technopark, Selasa (6/2).
Kota Pekalongan menggagas inovasi Kakap Emas yang berarti mengembalikan kejayaan perairan Kota Pekalongan bagi peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat.
Ketua Tim Penilai Independen PPD Provinsi Jawa Tengah, Prasetyo Arif Wibowo mengatakan pihaknya sudah turun ke beberapa titik untuk melihat dan tanya jawab dengan para pelaku atau stakeholder yang terlibat langsung dalam inovasi Kakap Emas.
Menurutnya hal ini menjadi sebuah inovasi yang terintegrasi mulai dari tangkap hingga budi daya dengan melibatkan masyarakat. Inovasi ini bisa mendorong upaya pengurangan kemiskinan atau pengangguran lewat sektor riil perikanan di kota Pekalongan.
Prasetyo menambahkan pihaknya dapat melihat langsung hasil proses intervensi dan bisa membentuk keyakinan bahwa sektor perikanan memiliki dampak signifikan dalam membangun masyarakat Kota Pekalongan yang lebih sejahtera. (Naila - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4395 |
![]() |
: | 3057 |
![]() |
: | 1 |