Meski kuota peserta khitan massal sudah terpenuhi penyelenggaraan khitan massal yang diadakan di Hotel Santika masih membuka kesempatan bagi masyarakat untuk mengikuti khitan massal. Hanya paket yang ditawarkan berupa khitan eksekutif.
CEO Rumah Khitan Ibadurrahman Kajen, Wahmad menjelaskan paket khitan eksekutif tersebut diselenggarakan sehari sebelum khitan massal gratis atau pada tanggal 24 Februari 2024 di Hotel Santika. Khusus untuk paket ini peserta akan dipungut biaya sebesar Rp 2,5 juta per paket. Menurut Wahmad harga paket tersebut meliputi biaya perawatan dan kunjungan ke rumah pasien.
Wahmad menjelaskan besarnya biaya paket khitan eksekutif tersebut disesuaikan dengan metode khitan yang digunakan. Menurut Wahmad pihaknya menggunakan metode khitan VVIP dalam mengkhitan. Yaitu penggunaan alat khitan yang hanya sekali pakai tidak memanfaatkan jarum suntik dan tidak menimbulkan rasa sakit bagi peserta khitan. Dengan begitu metode khitan yang digunakan Rumah Khitan Ibadurrahman Kajen benar-benar steril, aman dan nyaman.
Selain itu Wahmad menyebutkan bagi peserta paket khitan eksekutif akan mendapat fasilitas tambahan berupa menginap gratis selama satu malam di Hotel Santika Kota Pekalongan. (Ribut - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4399 |
![]() |
: | 786 |
![]() |
: | 1 |