
Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan berkomitmen untuk memperbaiki sarana dan prasarana olahraga untuk menunjang latihan atlet.
Wali Kota Pekalongan, Achmad Afzan Arslan Djunaid mengakui saat ini sarpras olahraga masih belum memadai. Namun pihaknya berupaya secara bertahap memperbaiki sarpras tersebut berdasarkan skala prioritas.
Seperti bangunan kolam renang Tirta Sari di Jl. Perintis Kemerdekaan yang sudah mangkrak selama 6 tahun akan segera dibangun kembali dilengkapi dengan sport center. Selain itu Pemkot juga akan membenahi sarpras olahraga lainnya.
Wali Kota menambahkan untuk perbaikan sarpras olahraga tersebut pihaknya bekerja sama dengan jajaran legislatif terkait usulan penganggarannya. (Adam - Ozy)