Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pekalongan menyampaikan evaluasi pengawasan Pemilu 2024, Jumat (23/2).
Anggota Bawaslu Kabupaten Pekalongan, M. Anis Sofwan menjelaskan pihaknya melakukan pengawasan pada semua tahapan Pemilu mulai dari pengadaan, produksi, dan distribusi logistisk sampai penetapan hasil suara.
Anis menyebutkan untuk mengawasi semua tahapan tersebut Bawaslu merekrut 2.912 Pengawas TPS (PTPS), 285 Pengawas Desa/Kelurahan (PDK), dan 57 Pengawas Kecamatan (Panwaslucam).
Menurutnya penyaluran dan perlakuan logistik menjadi poin penting dalam evaluasi Pemilu kali ini. Mengingat pelaksanaannya bertepatan dengan musim hujan. Ia mengaku pihaknya masih menemukan beberapa kejadian kotak suara yang rusak dan formulir yang kurang pada saat logistik tiba di TPS.
Merespon beberapa kondisi di lapangan Anis menyebut Bawaslu telah melakukan beberapa tindakan cepat dengan tetap berkoordinasi bersama beberapa pihak terkait. Selain itu pihaknya terus melakukan pengawasan dan pengawalan suara pada tahap rekapitulasi. (Anto - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4395 |
![]() |
: | 2978 |
![]() |
: | 1 |