Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos-P2KB) Kota Pekalongan menggelar workshop untuk menguatkan peran kelompok Bina Keluarga Remaja (BKR) di ruang Jlamprang Setda setempat, Kamis (29/2).
Kepala Dinsos-P2KB Kota Pekalongan, Yos Rosyidi menjelaskan kegiatan yang diikuti 100 peserta dari kelompok BKR semua kelurahan, Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) dan kader PKK se-Kota Pekalongan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kapasitas BKR serta sikap dan perilaku orang tua dalam pengasuhan tumbuh kembang remaja. Sehingga bisa mewujudkan keluarga dan lingkungan yang sehat.
Menurut Yos dalam proses pencarian jati diri masa remaja masih sangat rawan dan labil. Sehingga perlu adanya pendampingan serius dari para orang tua untuk memberikan pengasuhan dan pengawasan yang baik kepada anak remajanya.
Yos berharap dengan adanya penguatan ini BKR, orang tua serta masyarakat dapat memberikan pengarahan yang tepat kepada remaja-remaja di sekitarnya untuk menyampaikan solusi seputar permasalahan remaja tersebut. (Naila - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4395 |
![]() |
: | 2912 |
![]() |
: | 1 |