Untuk membentuk kreatif siswa sekaligus sebagai Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Profil Pelajar Rahmatan Lil 'Alamin (P2RA) Madrasah Ibtidaiyah Salafiyah (MIS) Jenggot 02 menyelenggarakan Gelar Karya di halaman sekolah, Kamis (7/3).
Kepala MIS Jenggot 02, Ulil Hidayah menjelaskan kegiatan yang baru pertama kali digelar ini mengusung tema 'Gaya Hidup Berkelanjutan' dengan tujuan agar siswa bisa mandiri, kreatif, berfikir kritis, berakhlak mulia, Bhinneka Tunggal Ika, serta berprestasi.
Ulil menyebutkan berbagai karya telah disiapkan oleh siswa seperti pameran karya siswa, market day, dan pentas seni. Selain diikuti seluruh siswa MIS Jenggot 02 acara ini juga diisi lomba mewarnai tingkat Raudhatul Athfal (RA).
Ulil menambahkan kegiatan ini mendapatkan dukungan penuh dari para wali siswa. Ia berharap para siswa mampu menerapkan akhlak yang baik kepada orang tua, guru, dan teman. (Naila - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4422 |
![]() |
: | 3869 |
![]() |
: | 1 |