Hujan lebat sepanjang Rabu - Kamis, 13-14 Maret 2024 memicu terjadinya banjir di wilayah Kota dan Kabupaten Pekalongan.
Hujan lebat yang disertai angin kencang ini menurut Prakirawan BMKG Tegal, Laylya Isnaini diprakirakan masih akan terjadi hingga satu minggu ke depan.
Laylya menjelaskan potensi cuaca ekstrem tersebut dipicu oleh beberapa faktor antara lain aktivitas monsun Asia yang berpengaruh terhadap peningkatan massa udara basah di wilayah Indonesia bagian barat dan selatan ekuator termasuk sekitar wilayah Jateng.
Selain itu hal ini juga dipengaruhi oleh daerah konvergensi dan belokan angin yang terpantau di sekitar Jateng serta labilitas lokal kuat yang mendukung proses konvektif pada skala lokal teramati di Jawa Tengah.
Laylya mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat memicu terjadinya bencana banjir, tanah longsor dan angin kencang. (Adam - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4422 |
![]() |
: | 4421 |
![]() |
: | 1 |