Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I Tahun 2024 telah selesai dilakasanakan di RT 2 RW 12, Kelurahan Sokoduwet, Kota Pekalongan ditandai dengan Upacara Penutupan oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0710/Pekalongan, Mayor Artileri Pertahanan Udara (Arh) Ahmad Thohir di lapangan Sepak Bola Duwet, Rabu (20/3).
Ahmad Thohir menyebutkan sasaran fisik TMMD kali ini berupa pengaspalan jalan dengan panjang 332 meter dan lebar 2,3 - 4 meter serta beragam penyuluhan.
Menurutnya program sasaran TMMD ini terbukti memberikan manfaat yang besar bagi warga setempat seperti memperlancar aktivitas masyarakat dengan adanya peningkatkan akses jalan, mempercepat pembangunan di berbagai sektor dan menyejahterakan masyarakat.
Sementara itu Wakil Wali Kota Pekalongan, Salahudin berharap kegiatan TMMD ini bisa mempererat persatuan antara TNI/Polri, Pemerintah dan juga masyarakat. (Adam - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4422 |
![]() |
: | 3698 |
![]() |
: | 1 |