
Tumbuhkan minat dan kembangkan bakat anak, Sekar School selenggarakan lomba mewarnai dan menggambar. Sesuai jadwal kegiatan ini akan dilangsungkan pada Sabtu (11/5) bertempat di Syaka Library Café, Binagriya.
Ika Widiastuti, selaku admin Bimbel Sekar School mengungkapkan masing-masing lomba memiliki kriteria yang berbeda. Untuk lomba mewarnai peserta adalah anak berusia 5-7 tahun. Sementara lomba menggambar diperuntukkan bagi anak usia 8-10 tahun.
Ika menuturkan lomba ini terbuka untuk umum dengan melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui nomor kontak 0895-229-460-60. Sedang untuk biaya pendaftaran tiap peserta akan dikutip biaya sebesar Rp 40.000.
Ika menambahkan penyelengaraan lomba ini menjadi agenda rutin yang dilakukan Sekar School. Biasanya dalam tiap dua minggu atau satu bulan sekali pihaknya akan menyelenggarakan lomba dan workshop. (Ribut - Ozy)