Tumbuhkan jiwa sportif, Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) 407 Padma Kusuma selenggarakan Danyonif 407 Padma Kusuma Cup 2024. Ajang turnamen sepak bola ini terbuka untuk klub-klub sepak bola yang ada di Kota dan Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Batang, serta Kabupaten Pemalang.
Komandan Pleton Arip Eko Prasetyo mengungkapkan ajang turnamen klub-klub sepak bola di empat wilayah tersebut merupakan upaya Danyonif 407 Wonopringgo untuk lebih dekat dengan masyarakat khususnya di kalangan anak muda. Selain itu juga untuk mendekatkan anak-anak muda pada kegiatan-kegiatan positif seperti olahraga sepak bola.
Arip menjelaskan hingga penutupan masa pendaftaran pihaknya mampu menjaring 32 tim sepak bola. Tim-tim tersebut berasal dari Kota/Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Batang dan Kabupaten Pemalang.
Arip menambahkan turnamen sepak bola yang dihelat Danyonif 407 Wonopringgo ini akan digelar selama satu bulan lebih (12 Mei - 14 Juni 2024). 32 tim tersebut akan berlaga di lapangan Danyonif 407 Wonopringgo. Selain itu total hadiah yang diperebutkan juga tidak main-main yaitu sebesar Rp 50 juta.
Bagi Anda yang berminat menyaksikan laga dari 32 tim tersebut bisa menyaksikan langsung di lapangan Danyonif 407 Wonopringgo dengan tiket Rp 10.000. Selain itu juga akan diundi pada laga final sebuah hadiah menarik berupa satu unit sepeda motor Beat. (Ribut - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4397 |
![]() |
: | 827 |
![]() |
: | 1 |