Untuk menarik para pemilih dalam menyalurkan hak suaranya pada Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekalongan 2024 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekalongan meresmikan maskot Si Kalong ciptaan Ketua Dewan Kesenian Daerah Kota Pekalongan, Ragil Harsana, dan jingle Ayo Podo Milih ciptaan Ketua KPU Kota Pekalongan, Fajar Randi Yogananda serta tangline Nyengkuyung Demokrasi berlangsung di Lapangan Mataram, Minggu (26/5).
Menurut Fajar peresmian ini turut disaksikan 3.000 peserta jalan sehat yang merebutkan hadiah sepeda listrik, sepeda gunung, mesin cuci, kulkas, TV LED, dan hadiah hiburan lain.
Fajar menjelaskan dipilihnya Si Kalong sebagai maskot Pilkada 2024 terinspirasi dari maskot milik klub Persip Pekalongan. Dengan harapan antusias suporter sepak bola ini bisa menular ke masyarakat untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) nanti.
Fajar berharap dengan telah diluncurkannya maskot, jingle, dan tagline tersebut bisa mendatangkan banyak pemilih ke TPS pada Pilkada Serentak 27 November 2024 mendatang. (Adam - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4415 |
![]() |
: | 3247 |
![]() |
: | 1 |