SMP Islam Al Azhar 60 Pekalongan melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2024/2025 mulai Rabu (10/7). Mengangkat tema 'Menumbuhkan Semangat Beradab, Kolaborasi, dan Kepedulian Sesama' kegiatan ini dirancang untuk memperkenalkan peserta didik baru dengan lingkungan sekolah serta nilai-nilai luhur yang menjadi landasan pendidikan di SMP tersebut.
Ketua Pelaksana MPLS, Lukman Hakim menjelaskan MPLS ini digelar untuk memberikan pemahaman mendalam kepada para siswa tentang berbagai aspek sekolah termasuk nilai-nilai ke-Al Azhar-an, adab, kesadaran lingkungan, kurikulum, dan kegiatan kesiswaan.
Dalam pelaksanaan MPLS Lukman menyebut terdapat beberapa program utama yaitu adab, bilingual, dan digital. Sementara pada program digital terdapat Seminar Broadcasting dengan materi yang mencakup pengetahuan dasar mengenai teknik pengambilan gambar dan penyiaran.
Lukman berharap MPLS ini dapat menjadi fondasi bagi para siswa untuk berkembang menjadi generasi yang tidak hanya unggul secara akademis tetapi juga memiliki integritas dan kemampuan untuk berkolaborasi dengan baik di masyarakat. (Anto - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4415 |
![]() |
: | 2291 |
![]() |
: | 1 |