Sebanyak 3.000 warga Kuripan Yosorejo mengikuti kegiatan Jalan Sehat yang diadakan untuk memeringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Minggu (25/8).
Lurah Kuripan Yosorejo, Mahfud menyebutkan kegiatan yang diselenggarakan pihak kelurahan ini menyediakan hadiah utama berupa sepeda listrik, kulkas, dan sepeda gunung serta ratusan hadiah hiburan.
Menurut Mahfud pihaknya menyediakan 2.500 kupon pada kegiatan jalan sehat ini. Akan tetapi warga yang mengikuti acara tersebut melebihi jumlah kupon yang disediakan pihak kelurahan. Oleh karena itu, pada pelaksanaan tahun depan jumlah kupon akan diperbanyak dua kali lipat hingga 5.000 kupon.
Mahfud menambahkan ribuan peserta jalan sehat ini berasal dari 52 RT di 11 RW Kelurahan Kuripan Yosorejo. Ia berharap dengan digelarnya jalan sehat tersebut bisa menambah kerukunan warga setempat. (Adam - Ozy)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4404 |
![]() |
: | 3047 |
![]() |
: | 1 |